Cegah Kecelakaan, Satlantas Pringsewu Lakukan Patroli dan Edukasi Tertib lalu Lintas di Sukoharjo

Pringsewu(ungkapkasus.id) – Satuan Tugas Operasi Zebra Polres Pringsewu melaksanakan patroli serta pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik rawan pelanggaran dan kecelakaan di wilayah Kecamatan Sukoharjo, Kamis (20/11/2025). Kegiatan preventif ini dilakukan sebagai upaya menekan angka kecelakaan sekaligus mengurangi tingkat fatalitas korban di jalan raya.

Dalam pelaksanaannya, petugas menyambangi beberapa ruas jalan yang kerap mengalami peningkatan volume kendaraan maupun pelanggaran, seperti di simpang Pekon Sukoharjo I, Pasar Sukoharjo dan depan kecamatan Sukoharjo. Selain menjaga kelancaran arus kendaraan, petugas turut memberikan imbauan langsung kepada masyarakat agar lebih mengutamakan keselamatan.

Kasat Lantas Polres Pringsewu, Iptu I Kadek Gunawan, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi kepolisian untuk menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib menjelang akhir tahun.

“Kami ingin memastikan masyarakat aman saat berkendara. Patroli dan pengaturan lalu lintas ini tidak hanya fokus pada penindakan, tetapi lebih pada edukasi dan pencegahan. Harapan kami, kesadaran masyarakat terus meningkat sehingga angka kecelakaan dapat ditekan,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, petugas memberikan edukasi mengenai pentingnya penggunaan helm berstandar SNI, tata cara berkendara yang aman, hingga larangan membawa penumpang lebih dari satu pada sepeda motor. Pengguna kendaraan roda empat juga diimbau selalu menggunakan sabuk keselamatan dan menghindari aktivitas yang dapat mengganggu konsentrasi, seperti menggunakan ponsel saat berkendara.

Iptu Kadek Gunawan menegaskan bahwa kepolisian mengedepankan pendekatan persuasif dalam Operasi Zebra, dengan tujuan membangun kesadaran tanpa menimbulkan rasa takut di masyarakat.

“Keselamatan adalah tanggung jawab bersama. Kami mengajak masyarakat untuk mematuhi aturan, menghindari penggunaan knalpot brong, serta tidak melakukan modifikasi yang membahayakan. Operasi Zebra kami jalankan dengan pendekatan humanis, agar masyarakat merasa terbantu dan terlindungi,” tambahnya.

Ia berharap kegiatan ini dapat mendorong terbentuknya budaya tertib berlalu lintas di seluruh lapisan masyarakat.

“Jika disiplin dan kesadaran sudah terbentuk, maka angka kecelakaan bisa diminimalisir bahkan tanpa menunggu kehadiran petugas,” pungkasnya.

Exit mobile version